Pantai Nglambor - Sensasi Snorkeling di Laut Selatan Yogyakarta

Pantai Nglambor Gunung Kidul. Gunung Kidul masih menjadi raja wisata pantai di Yogyakarta. Deretan pantai selatan yang menarik menjadi tujuan wisatawan untuk menikmati pemandangan alamnya yang aduhai. Pantai selatan identik dengan ombak yang khas, tinggi dan besar. Oleh sebab itu, kebanyakan tempat wisata pantai selatan tidak memperkenankan wisatawan untuk berenang. Bukan raja namanya kalau tidak ada hal yang tidak bisa dilakukan. Di Gunung Kidul, berenang maupun snorkeling di pantai selatan tentu bisa dilakukan. Segera siapkan alat snorkeling anda dan berangkatlah ke Pantai Nglambor.
Pantai Nglambor
Pantai Nglambor terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunung Kidul, Yogyakarta. Berada sekitar 70 kilometer dari kota Yogyakarta. Pantai nglambor diapit oleh Pantai Siung dan Pantai Jogan. Jika ingin melakukan  3 in 1, kesempatan ini sangat menarik.


Rute menuju Pantai Nglambor sangat mudah, mengingat berada di Gunung Kidul yang sangat mudah dijangkau wisatawan. Tapi jika dengan transportasi, cukup susah. Berikut beberapa rute menuju tempat wisata Pantai Nglambor Gunung Kidul, Yogyakarta.
  1. Dari Stasiun Tugu maupun Bhandara Adi Sucipto, tujuan awal menuju ke Terminal Giwangan menggunakan busway Trans Jogja. Jika dari stasiun Lempuyangan, gunakan ojek atau becak ke Terminal Giwangan. Dari Terminal Giwangan ke pemberangkatan AKDP menuju Terminal Dhaksinarga Wonosari, Gunung Kidul. Dari Terminal Dhaksinara, cari bus angkutan menuju Jepitu via Tepus (Jalur 11) dan turun di pertigaan Purwodadi. Dari pertigaan bisa jalan kaki atau menggunakan ojek. 
  2. Menggunakan kendaraan pribadi, lewatlah jalan lingkar timur sampai di perempatan jalan Wonosari. Beloklah ke timur sampai alun-alun Wonosari di kiri jalan. Lanjutkan berbelok ke kanan ke arah Jalan Baron di pertigaan sebelum Polres Gunung Kidul. Iku jalan sampai ada kantor BRI di kiri jalan. Tak jauh dari kantor BRI ada perigaan dan beloklah ke kiri. Jalanlah lurus dan bisa tanya ke penduduk sekitar lokasi Pantai Nglambor.
  3. Yang lebih mudah, ikuti jalur menuju Pantai Siung. Setelah pos restribusi Pantai Siung, ada pertigaan dan silahkan belok ke kanan. 
Berwisata ke Pantai Nglambor lebih baik menggunakan kendaraan roda 2. Akses jalan mendekati tempat wisata di Jogja ini berupa makadam yang cukup sulit. Jika membawa motor, bisa melanjutkan hingga di tempat parkir lokasi wisata Pantai Nglambor. Jika menggunakan roda 4, bisa berjalan kaki sekitar 1,5 kilometer di jalan makadam atau menggunakan jasa ojek.

Pantai Nglambor termasuk tempat wisata di Gunung Kidul yang cocok untuk snorkeling dan berenang. Kelelahan trekking dari tempat parkir ke Pantai Nglambor akan terbayar ketika perairan yang tenang dan berbeda menunjukkan pesona bawah lautnya. 
2 Batu Karang Kura-kura
Dua batu karang besar yaitu Watu Kalong dan Watu Kuntul seolah menjadi benteng ganasnya ombak dari Samudra Hindia. Ombak yang jinak'pun membuat terumbu karang di Pantai Nglambor terhindar dari kerusakan akibat hempasan ombak, sehingga cocok untuk snorkeling. Berenang dan snorkeling adalah aktivitas menarik yang bisa dilakukan di Pantai Nglambor. 

Tidak membawa alat snorkeling?. Tenang saja, ada dua tempat penyewaan alat snorkeling yaitu Bintang Nglambor Snorkeling dan Pokdarwis Nglambor Lestari. Pemandu dan penjaga pantai akan selalu mengingatkan dan mengawasi kegiatan snorkeling wisatawan. Tapi jika kondisi tidak mendukung, seperti pasangnya air laut, pemandu tidak akan mengijinkan wisatawan untuk snorkeling di tempat wisata Pantai Nglambor ini.
Sebagian Taman Laut Pantai Nglambor
Pemandangan memukau taman bawah laut Pantai Nglambor akan memanjakan siapapun yang menyapanya. Beragam terumbu karang dan biota laut warna warni hilir mudik menghiasi birunya air laut. Panorama kehidupan biota di bawah laut selatan ini tentu sangat menarik untuk diabadikan. Pengelola penyewaan alat snorkeling bisa sekaligus menjadi penyedia jasa fotografer untuk wisatawan. Disamping itu, Pantai Nglambor merupakan tempat konservasi terumbu karang dan biota laut sehingga sangat dijaga masyarakat setempat. 

Lelah snorkeling dan berenang?. Berteduh di sisi batuan karang adalah solusinya. Menghindari panas terik dan menikmati panorama alam Pantai Nglambor sembari mengeringkan pakaian adalah solusi yang tepat. Beningnya air laut dan suasana pantai yang masih alami akan menjadi ketenangan tersendiri sekaligus obat lelah setelah berkutat di dalam air.
Selain snorkeling dan berenang, kegiatan upacara Ngalangi juga dilakukan di tempat wisata Pantai Nglambor. Ngalangi merupakan upacara sedekat laut yang mempunyai arti 'menghalangi'. Masyarakat setempat memang melarang siapapun untuk menangkap ikan. Jadi, wisata kuliner ikan bakar bisa dilakukan di deretan pantai Gunung Kidul yang lain.

Tips Wisata ke Pantai Nglambor :
  1. Gunakan kendaraan roda 2 agar mudah mencapai lokasi wisata.
  2. Gunakan sandal gunung atau sandal anti selip untuk trekking.
  3. Waktu terbaik untuk snorkeling yaitu ketika pagi dan sore hari ketika air laut tidak terlalu pasang dan tidak terlalu surut.
  4. Tidak ada penginapan, tempat ibadah dan toilet umum.
  5. Bawalah baju ganti dan sunblock untuk melindungi dari terik matahari.
  6. Berhati-hatilah saat snorkeling. Biasanya ombak datang dengan hempasan yang kencang.
  7. Merupakan tempat konservasi terumbu karang, jangan merusak terumbu karang dan jaga keasrian tempat wisata.

Postingan populer dari blog ini

Pantai Pangandaran - Cantiknya Pantai Terbaik di Pulau Jawa

Pantai Sanur - Pesona Sunrise Beach Pulau Bali